MINUT– Bertempat di Casa Benedetta, Warukapas, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) terkait persiapan dan mitigasi resiko distribusi logistik dalam Pilkada Pilkada tahun 2024.
Rakor yang digelar Jumat 22 November 2024 dibuka oleh Ketua KPU Minut, Hendra S Lumanauw.
Dia mengatakan distribusi logistik menjadi tahapan krusial. Karena logistik adalah tahapan utama selama proses Pilkada
“Logistik Pilkada salah satunya adalah surat suara. Itu adalah bagian penting dari hak konstitusi warga negara,” kata Dia.
Hendra juga mengatakan bahwa surat suara perlu dijaga dengan baik kemurniannya mulai dari pencetakan, sortir lipat, checking packing sampai dengan terdistribusinya di desa-desa.
Oleh karena itu perlu mengantisipasi hal-hal yang perlu disolusikan terkait dengan pendistribusian logistik Pemilihan.
Ikut hadir sejumlah narasumber seperti dari kalangan akademisi, Bawaslu serta unsur Forkopimda.