Beranda Minut Dikawal Ketat TNI dan Polri, KPU Minut Distribusikan Logistik Serentak Pilkada 2024

Dikawal Ketat TNI dan Polri, KPU Minut Distribusikan Logistik Serentak Pilkada 2024

13
0

MINUT– Logistik untuk Pilkada serentak Tahun 2024 mulai didistribusikan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Utara (Minut) Senin, (25/11/2024).

Logistik berupa surat suara, kotak suara dan perlengkapan lainnya yang menjadi kebutuhan proses pemungutan suara di TPS yang ada di 10 Kecamatan dikawal ketat aparat TNI dan Polri.

“Distribusi akan dilakukan selama dua hari. Prioritas utama dalah tiga Kecamatan Kepulauan,” jelas Ketua KPU Minut, Hendra S Lumanauw usai melakukan pelepasan.

Pemkab Minut pun memberikan apresiasi terhadap KPU karena telah mulai melakukan distribusi logistik dengan melibatkan semua pihak seperti Bawaslu, TNI dan Polri.

Hadir dalam kegiatan itu anggota KPU Minut, Hedriyanto K Jacob dan Ibnu M Dali. Beserta unsur Forkopimda, Bawaslu, jajaran Pemkab dan Sekretariat KPU Minut. (David)

Artikulli paraprakPimpin Upacara HUT PGRI dan Hari Guru Nasional, Joune Ganda Apresiasi Peran Guru Dalam Membangun Bangsa
Artikulli tjetërKomisioner Risky Pogaga Sosialisasikan Tahapan Pilkada Kepada Penyandang Disabilitas
Portal berita online yang didedikasikan untuk memberikan informasi terkini seputar Kota Manado dan wilayah Sulawesi Utara. Dengan komitmen untuk menjadi sumber informasi terpercaya, Terasulut hadir untuk menghubungkan masyarakat Manado dengan berita-berita lokal, nasional, dan internasional yang relevan dan berpengaruh.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini