Beranda Minut Bupati Joune Ganda Irup Peringati HUT Provinsi Sulut ke-60 di Pemkab Minu

Bupati Joune Ganda Irup Peringati HUT Provinsi Sulut ke-60 di Pemkab Minu

30
0

MINUT— Bupati Minahasa Utara (Minut), Joune Ganda bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) peringatan HUT Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) ke-60, bersama jajaran ASN Pemkab Minut berlangsung di lapangan kantor Bupati, Senin (23/09/24).

Mengutip sambutan Gubernur Sulut Olly Dondokambey, dibacakan Bupati Joune Ganda (JG), bahwa enam dekade telah dilewati, sejak Provinsi Sulawesi Utara berdiri atau terbentuk. Berkat usaha dan perjuangan pendiri atau pendahulu negeri ini, sekarang telah mencapai banyak kemajuan.

Disebutkan Bupati JG, nampak di sejumlah sektor terjadi lonjakan yang luar biasa. Perkembangan pembangunan dan kemajuan daerah begitu pesat dan signifikan ditopang letak geografis atau wilayah Sulawesi Utara yang berada di bibir Pasifik mampu menopang kebijakan strategis pembangunan serta pemanfaatan potensi daerah secara maksimal.

“Untuk itu patut kita bersyukur kepada Tuhan atas berkat yang diberikan bagi daerah ini, termasuk kita yang adalah bagian dari warga masyarakat di Provinsi Sulawesi Utara, sekarang ini bisa menikmati kemajuan-kemajuan pembangunan yang ada,” sebut bupati.

Diakui Bupati JG, kemajuan signifikan Provinsi Sulawesi Utara, di masa pemerintahan OD-SK sejak 2016 silam, hingga kini boleh diraih karena optimalisasi dukungan dan sinergitas seluruh stakeholder, serta masyarakat dalam mengupayakan pembangunan daerah.

“Banyak capaian membanggakan yang sama-sama kita torehkan, beragam potensi daerah dapat kita optimalkan. Sektor-sektor strategis berhasil kita akselerasi, bahkan ada yang melebihi prediksi dan target sebagaimana yang ditetapkan,” kunci Bupati Joune Ganda.

(David Rumajar)

Artikulli paraprakPublikasi Pengumuman Nomor: 722/Pl.02.3-Pu/7109/2/2024 Tentang Penetapan Pasangan, Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Siau Tagulandang Biaro Tahun 2024
Artikulli tjetërNomor Urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Manado Pilkada 2024 Telah Ditetapkan
Portal berita online yang didedikasikan untuk memberikan informasi terkini seputar Kota Manado dan wilayah Sulawesi Utara. Dengan komitmen untuk menjadi sumber informasi terpercaya, Terasulut hadir untuk menghubungkan masyarakat Manado dengan berita-berita lokal, nasional, dan internasional yang relevan dan berpengaruh.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini